Penyanyi asal Amerika Serikat (AS), Selena Gomez, baru saja berhasil melewati rangkaian operasi transplantasi ginjal. Operasi tersebut ia lakukan untuk mengobati penyakit lupus yang telah menjangkitnya selama tiga tahun terakhir.
Melalui akun Instagram miliknya, @selenagomez, wanita berusia 25 tahun itu mengunggah tiga foto yang menunjukkan sebelum dan sesudah operasi dilakukan.
Pada foto pertama, Selena terbaring di atas kasur di samping aktris serta sahabatnya, Francia Raisa, sang pendonor ginjal. Foto selanjutnya menunjukkan bekas sayatan panjang di perut usai pulih pascaoperasi.
Pelantun tembang Bad Liar tersebut, melalui keterangan foto, menjelaskan dirinya menghabiskan musim panas dengan istirahat total lantaran ia menyadari dirinya membutuhkan donor ginjal.
“Saya tahu beberapa penggemarku menyadari ‘kehilangan’ saya selama musim panas dan menanyakan mengapa saya tidak mempromosikan lagu terbaru, yang amat saya banggakan,” tulis Selena pada keterangan foto.
Selena pun mengucapkan terima kasih terhadap tim dokter yang membantu dirinya, terutama terhadap Francia.
“Secara terbuka saya ingin mengucapkan terima kasih kepada keluarga serta tim dokter atas semua yang telah mereka lakukan sebelum dan setelah operasi,” ungkap Selena.
“Dan akhirnya, saya berterima kasih kepada teman tercantikku, Francia Raisa. Ia memberiku hadiah dan pengorbanan tertinggi dengan menyumbangkan ginjalnya kapadaku,” lanjutnya.
A post shared by Selena Gomez (@selenagomez) on
(riz)