Perawat Cantik Ini Ditangkap Setelah Ketahuan Bohong Diperkosa

Internasional86 Dilihat

Mariah Jordan Smith (25) membuat laporan palsu kepada polisi di Alabama, Amerika Serikat, dengan mengaku mantan pacarnya memperkosanya dan kemudian mengikatnya di tempat tidur

Wanita asal Tuscaloosa itu menelepon polisi pada pukul 5 sore pada hari Sabtu waktu setempat dan mengklaim bahwa dia adalah korban serangan rumah dan pelecehan seksual.

Ia mengatakan kepada penyidik bahwa mantan pacarnya masuk ke rumahnya di blok 1500 Greystone Drive melalui pintu yang tidak terkunci dan memperkosanya di kamarnya.

Setelah serangan tersebut, Mariah mengklaim bahwa penyerangnya mengikat kaki dan tangannya di tempat tidur lalu membiarkan dirinya terkurung di kamar. Kapten Gary Hood, dari Polisi Metro Tuscaloosa County, mengatakan kepada Al.com bahwa selama wawancara dengan polisi, beberapa pernyataan Mariah tidak benar.

Ketika penyidik menghubungi pacar Mariah, kebohongan wanita itu terbongkar. Sang mantan yang tidak disebutkan namanya mengaku berada di luar negeri pada saat serangan tersebut dituduhkan kepadanya. Mariah kemudian ditangkap karena berbohong tentang pemerkosaan tersebut dan dimasukkan ke penjara county. Pada Senin malam, namanya tidak lagi tercantum di situs web Tuscaloosa County Jail, menunjukkan bahwa dia telah dibebaskan. (Daily Mail)

Komentar