Kapolres Cirebon Kota Gaungkan Sukses Asean Games 2018

Kilas Cirebon65 Dilihat

KILASCIREBON.COM – Walau Asean Games 2018 diselenggarakan di Jakarta dan Palembang, ternyata gaungnya sampai ke daerah. Berbagai upaya penyelenggara dalam mempromosikan Asean Games disambut baik berbagai pihak. Sehingga masyarakat jadi ingat bahwa Indonesia menjadi tuan rumah hajat besar olah raga se Asia.

Di kota Cirebon saat ini bertebaran spanduk dan baliho tentang penyelenggaraan Asean Games 2018. Terutama di tempat keramaian dan di depan seluruh Polsek SE wilayah Polres Cirebon Kota.

Kapolres Ciko AKBP Drs. Roland Ronaldy, Sik saat ditemui kilascirebon.com di Pospol Terminal Harjamukti, mengatakan bahwa semua pihak terutama masyarakat harus mensukseskan Gelar Asean Games yang mulai bulan Agustus 2018.

” Mari kita sukseskan, masyarakat harus di ingatkan bahwa kita bangga menjadi tuan rumah penyelenggaraan Asean Games 2018. Caranya kita semua harus mempromosikan nya. Maka saya beserta jajaran memasang spanduk maupun baliho di berbagai tempat sehingga masyarakat tidak lupa’” ujar Kapolres Ciko.

Sementara itu Sultan Sepuh XIV YM Gusti PRA Arief Natadiningrat menyambut baik upaya Kapolres Roland Ronaldy dengan berbagai cara mempromosikan dan mensosialisasikan Asean Games 2018. ” Saya apresiasi sekali dengan upaya Kapolres” ujar Sultan Kasepuhan tersebut.

Di tempat terpisah, Panglima Tinggi Laskar Macan Ali Nuswantara, Prabu Diaz mengatakan bahwa gelar olah raga Akbar Asean Games di Palembang dan Jakarta 2018 harus sukses. Sebab itu menjadi kebanggaan bangsa Indonesia yg dipercaya sebagai tuan rumah penyelenggaraan.

” Saya lihat spanduk dan baliho bertebaran dimana-mana yang di inisiator oleh Kapolres Cirebon Kota. Kami sebagai putra daerah sangat berterima kasih atas upaya Kapolres mengingatkan masyarakat bahwa kita menjadi tuan rumah Asean Games. Saya akan sampaikan hal ini kepada Wakapolri karena ini sebuah upaya yg tidak dipikirkan oleh kita ,” ujar Prabu Diaz.

(Agusdalban)

Komentar