Peringati Hari Jadi ke 539 Bupati dan Wakil Bupati Cirebon Bersama Forkopimda Ziarah ke Makam Sunan Gunung Jati

Kilas Cirebon154 Dilihat

Kabupaten Cirebon – Bupati Cirebon Drs. H. Imron, M.Ag, bersama Wakil Bupati Cirebon Hj. Wahyu Tjiptaningsih, SE, MM, dan Forkopimda melakukan dan melaksanakan ziarah ke Makam Sunan Gunung Jati.

Ziarah ke Makam Sunan Gunung Jati merupakan bagian dari serangkaian kegiatan dalam rangka peringatan hari jadi kabupaten Cirebon ke 539 tahun 2021.

Ditengah pandemi covid-19 Pemerintah Kabupaten Cirebon merayakan HUT ke 539 Kabupaten Cirebon secara sederhana.

Dan untuk meneladani jejak perjuangan yang telah dilakukan Syeh Syarif Hidayatulloh didalam memberikan karya terbaik untuk Cirebon khususnya Kabupaten Cirebon, Kamis ( 1/4/21)

Bupati Cirebon Drs. H. Imron, M.Ag, disela sela kegiatan ziarah di Makam Sunan Gunung Jati menyatakan bahwa Kabupaten Cirebon akan berulang tahun atau memperingati hari jadi ke 539 pada jumat 2 April 2021 namun peringatan itu tidak akan diisi dengan kegiatan semarak seperti tahun tahun sebelumnya.

”Pada tahun ini HUT atau hari jadi Kabupaten Cirebon ke 539 Kabupaten Cirebon hanya diisi dengan beberapa kegiatan diantaranya sunatan massal, ziarah ke Makam Sunan Gunung Jati dan dihari puncak dengan kegiatan upacara bendera dihalaman kantor setda yang akan diikuti dengan peserta terbatas dan juga akan diselenggarakan secara virtual zoom.

”Saat ini kita dimasa pandemi covid-19 oleh karena itu didalam memperingati hari jadi Kabupaten Cirebon ke 539, kita tetap melaksanakan kegiatan tetapi tidak seperti tahun tahun sebelumnya. hal tersebut dilakukan karena Kabupaten Cirebon masih menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM ) ditengah pandemi covid-19 ” katanya.

Bupati Cirebon H. Imron, berziarah ke Makam Sunan Gunung Jati bersama Wakil Bupati Cirebon dan seluruh pejabat Forkopimda sudah menjadi tradisi Pemerintah Kabupaten Cirebon dari tahun ke tahun didalam memperingati hari jadi dengan tujuan untuk tetap memberi makna dan semangat bagi kita untuk senantiasa menghargai jasa para pendahulu kita dalam melahirkan Cirebon, ucapnya.

” Hormat dan penghargaan setinggi tingginya kepada pendiri Cirebon termasuk Kabupaten Cirebon atas segala jasa perjuangan dan amal baktinya dalam membangun Cirebon disisi lain juga kita mendoakan arwah para pendahulu atau leluhur yang telah meletakan dasar dasar yang kokoh dalam penyelenggaraan pemerintahan serta penanaman nilai nilai luhur dalam kehidupan bermasyarakat di Kabupaten Cirebon ” terangnya.

Saya sebagai Bupati Cirebon termasuk kita semua sebagai generasi penerus perjuangan, harus tetap berkomitmen dan berupaya semaksimal mungkin untuk meneruskan cita cita para pendahulu dengan tujuan Kabupaten Cirebon yang kita cintai ini lebih baik dan lebih maju lagi, tutup Bupati Cirebon H. Imron.(JS).