Padangbesar – Sebanyak 35 Bhante Thudongga yang menjalani perjalanan spiritual Thudong 2025 hari ini resmi memasuki wilayah Malaysia melalui pintu gerbang Padangbesar, perbatasan antara Thailand dan Malaysia.
Perjalanan ini dipimpin oleh Prabu Diaz, Panglima Tinggi Macan Ali Nuswantara, yang juga bertindak sebagai penanggung jawab dalam perjalanan para Bhante. Dengan penuh khidmat, rombongan Bhante melanjutkan perjalanan mereka, membawa misi perdamaian, ketenangan, dan kebijaksanaan dalam ajaran Dharma.
“Kami memohon doa restu agar perjalanan ini berjalan lancar hingga tujuan,” ujar Prabu Diaz dalam keterangannya.
Thudong merupakan tradisi perjalanan spiritual yang dijalani oleh para Bhante sebagai bentuk latihan ketahanan fisik dan mental dalam mencapai pencerahan. Perjalanan lintas negara ini menjadi simbol keteguhan hati dalam menjalankan nilai-nilai kebaikan dan kedamaian.
Masyarakat sekitar turut menyambut dengan hangat kedatangan rombongan Bhante, memberikan dukungan serta doa agar perjalanan ini penuh berkah. Setelah melewati perbatasan, para Bhante akan melanjutkan perjalanan mereka menuju berbagai titik spiritual di Malaysia sebelum melanjutkan ke tujuan berikutnya.
Semoga perjalanan Thudong 2025 ini berjalan dengan lancar dan membawa manfaat bagi semua makhluk.(Jums)