COD WWII Kembali Rajai Inggris, Debut Need for Speed Payback Kurang Mulus

Teknologi64 Dilihat

Call of Duty: WWII kembali rajai penjualan game di Inggris setelah sukses menjaga posisinya pada minggu kedua. Data Chart-Track per 11 November menunjukan bahwa game FPS itu tidak hanya mencatat penjualan tertinggi minggu kedua pekan ini, namun juga penjualan tahun 2016 silam.

Di bawah itu ada FIFA 18 yang merangkang satu peringkat dari pekan lalu di posisi kedua, sementara Assassin’s Creed Origin harus rela turun satu peringkat setelah sempat merasakan manisnya posisi puncak dan runner-up pada minggu-minggu sebelumnya.

Sayangnya, debut Need for Speed Payback gagal menempatkannya di puncak, terlepas dari bad review yang dikeluarkan oleh beberapa situs game. Game keluaran EA itu harus nangkring di posisi empat satu peringkat di atas Sonic Forces yang nongkrong di posisi lima.

Sementara beberapa game debutan lainnya seperti Football Manager 2018, Lucky’s Tale dan The Sims 4: Cats & Dogs harus puas pada posisi 10, 23 dan 27.

Data Chart Track terbaru ini juga merupakan pekan kedua berturut-turut di mana Grand Theft Auto V terdepak dari posisi 10 besar penjualan game di Inggris Raya semenjak kali pertama di rilis beberapa tahun silam.

Berikut ini daftar terkini 10 game yang merajai Inggris pekan ini:

1. Call of Duty: WWII
2. FIFA 18
3. Assassin’s Creed Origins
4. Need for Speed Payback
5. Sonic Forces
6. Super Mario Odyssey
7. Forza Motorsport 7
8. Forza Horizon 3
9. Gran Turismo Sport
10. Football Manager 2018

(KG)

Komentar