Doa Keprihatinan Sebagai Dukungan Moral untuk AS

Kilas Cirebon53 Dilihat

Kota Cirebon – Laskar Macan Ali Kasultanan Cirebon melaksanakan doa keprihatinan untuk eks kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cirebon HM.Abdullah Syukur, yang kini menjadi tersangka korupsi pengolahan sampah.

Doa bersama dilaksanakan di Markas Besar Laskar Macan Ali, jalan Alun-alun Kasepuhan, Kecamatan Lemahwungkuk Kota Cirebon. Dan digelar serentak di sejumlah daerah

Panglima Laskar Macan Ali, Prabu Diaz mengungkapkan, doa ini adalah bentuk keprihatinan atas persoalan yang mendera Abdullah Syukur.

“Beliau adalah orang baik. Kita mendoakan di sini dan menunjukkan bahwa beliau tidak sendiri,” kata Diaz, Rabu malam (5/5/2021).

Prabu Diaz menegaskan saat ini Abdullah Syukur tengah disangkakan melakukan tindakan yang menyebabkan kerugian negara.

Karenanya, Laskar Macan Ali juga mendoakan agar apabila benar bersalah agar hukum ditegakkan. Namun bila tidak bersalah dan didzalimi agar pelakunya mendapatkan ganjaran setimpal dari Allah SWT. (JS).

Komentar