Buat Para Gamer, Ingat !! Pada Tanggal Ini Overwatch Digratiskan!

Teknologi103 Dilihat

Bagi Anda yang belum memiliki kesempatan untuk mencicipi game Overwatch karya Blizzard, ini kesempatan bagi Anda untuk mencicipinya secara gratis.

Ya, seperti yang terpampang di situs PlayOverWatch.com, per tanggal 27 Mei 2017 ini, sekitar jam 2 pagi WIB, pengguna PC, PS4 dan Xbox One diberikan hak istimewa untuk menikmati game yang telah menyabet lebih dari 40 award dari berbagai macam ajang itu secara cuma-cuma.

“Untuk minggu gratis ini, kami menyediakan 24 jagoan Overwatch dan 14 map yang bisa dinikmati dalam berbagai mode permainan, termasuk Quick Play, Custom Games dan Arcade,” seru Blizzard.

Para player juga disebut dapat akan dapat melakukan level up, mendapatkan Loot Box dan meng-unclock berbagai macam opsi kostumisasi.

Ditambah, jika Anda memutuskan untuk membeli Overwatch usai promosi ini berakhir, maka Anda dapat melanjutkan progress yang telah Anda capai sebelumnya.

Perlu dicatat juga bahwa untuk menikmati free trial yang terbatas ini (4 hari saja), PlayStation Plus atau Xbox Live Gold diwajibkan bagi user masing-masing platform.(mac)